Selamat pagi sobat, terima kasih telah menggunakan layanan tanyadok.
Salep yang sobat sebutkan, merupakan jenis Salep antibiotik ( yang mengandung gentamicin sulfate ), dimana penggunaannya untuk mencegah infeksi ataupun biasanya diberikan pada luka terbuka yang akan beresiko terjadi infeksi. Gentamicin termasuk golongan antibiotik aminoglikosida. Obat ini bekerja dengan menghentikan pertumbuhan bakteri. Antibiotik golongan aminoglikosida meliputi amikasin, gentamisin, neomisin, netilmisin, streptomisin dan tobramisin. Sehingga jika memang benar sobat alergi, hindari obat-obat tersebut.
Reaksi alergi obat dapat berupa:
- muncul ruam kemerahan yang gatal
- bibir atau mata membengkak
- sesak napas
- jantung berdebar kencang
- sakit perut hebat
- muntah
Untuk memastikan apakah sobat alergi terhadap suatu obat sebaiknya konsultasikan langsung ke dokter. Apabila memang dokter sudah menyampaikan obat yang dimaksud, yaitu sulfa/ sulfonamide, sebaiknya sobat menghindari obat tersebut untuk menghindari terjadinya reaksi alergi yang lebih hebat. Biasanya obat-obat yang harus dihindari adalah obat yang mengandung/ berdasar sulfa/sulfonamide termasuk sulfamethoxazole, sulfasalazine, sulfadiazine.
Demikian penjelasan dari kami, semoga bermanfaat.