Jumlah kasus kanker mulut terus meningkat. Di Inggris, jumlah kasus mencapai 6200 tahun ini dengan dua per tiga kasus terjadi pada laki - laki. Jumlah kasus hanya 4400 kasus satu decade yang lalu.
Kebanyakan kasus berhubungan dengan merokok. Namun, penyalahgunaan alcohol dan infeksi virus HPV melalui oral seks juga meningkat. Para ahli mengatakan gejala - gejala yang perlu mendapat perhatian khusus seperti tukak (mirip sariawan) di mulut, plaque berwarna merah atau putih dalam mulut yang tidak sembuh. Sekitar 8 dari 10 orang di Inggris terinfeksi virus HPV, namun sebagian besar sifatnya tidak berbahaya. Namun, beberapa strain dari HPV berbahaya bagi kesehatan karena berpotensi menimbulkan kanker leher rahim atau genital.

Pages: 1 2